Berita Lifestyle Jepang – Produk Jepang memang dipenuhi oleh imajinasi-imajinasi yang sangat kreatif dan tak terduga, terkadang meskipun terlihat sepele produk Jepang memiliki banyak kegunaan dan berkualitas tinggi. Salah satunya adalah produk yang dikeluarkan oleh sebuah perusahaan besar Jepang Felissimo.

Produk Unik Bantal Lobak Dari Perusahaan Felissimo
image : felissimo.co.jp

Felissimo yang menjual berbagai produk rumah tangga hinga fashion, biasanya perusahaan ini selalu menggunakan tema binatang populer atau imut sebagai hiasan dalam produk mereka, namun bagaimana jadinya bila produk barunya kali ini merupakan sebuah sayuran, seperti yang di perlihatkan dalam beberapa foto iklan di sosial media yaitu sebuah bantal berbentuk lobak besar dapat menjadi teman tidur anda, hal ini cukup menjadi viral di media sosial terutama twitter Jepang.

Simak Juga : Jepang Hadirkan Mesin Penjual Otomatis Pokemon

Produk Unik Bantal Lobak Dari Perusahaan Felissimo
image : felissimo.co.jp
Produk Unik Bantal Lobak Dari Perusahaan Felissimo
image : felissimo.co.jp
Produk Unik Bantal Lobak Dari Perusahaan Felissimo
image : felissimo.co.jp

Terlihat cukup aneh bagi sebagian orang terutama masyarakat negara lain, namun produk seperti ini bagi masyarakat Jepang adalah biasa dan sebuah keunikan, sayur Lobak juga menjadi salah satu sayur favorit dari sebagian besar masyarakat Jepang oleh karena itu cukup banyak para masyarakat Jepang yang antusias untuk membeli bantal dengan bentuk unik ini sebagai teman tidur mereka.

Versi besar dari bantal ini adalah berukuran panjang 115cm (45 inci), ukuran yang sangat pas sebagai bantal tidur. Baik ukuran besar dan mini saat ini tersedia untuk pre-order di toko online khusus Jepang Felissimo, masing-masing dengan harga 7.776 yen dan 3.456 yen, dengan pengiriman di perkirakan antara April dan Juni. Sayangnya produk ini belum tersedia di toko Internasional Felissimo tetapi kemungkinan besar akan dihadirkan dalam waktu dekat.

Source : Felissimo

 Tulis Artikel

Like it? Share with your friends!

Kira Nakayama 秋本健太
Currently working at Artforia.

One Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.