artforia.com

Berita Travel Jepang – Jika kamu adalah pecinta makanan yang berbahan dasar ikan maka wajib untuk mengunjungi Tsukiji Market ketika berlibur di Tokyo. Tsukiji Market atau Pasar Tsukiji merupakan sebuah pasar traditional terbesar yang belokasi di Tokyo, di pasar ini menjual berbagai macam kebutuhan seperti sayur, buah dan ikan. Namun yang menjadi daya tarik utama pasar ini adalah ikan ikannya yang segar dan beragam. Saking banyaknya ikan yang dijual disini, maka pasar Tsukiji pun menjadi pasar ikan yang terbesar di dunia.

Di sini Anda bisa melihat bagaimana seafood dijual di Jepang, dan juga berbagai macam seafood aneh kegemaran orang Jepang. Selain itu, Anda juga bisa jajan dan makan di toko-toko di dalam pasar. Dunia Kuliner Jepang Setiap harinya ada lebih dari 2000 ton produk laut yang diperdagangkan dimana kegiatan pelelangan sayur, buah buahan dan hasil laut sudah dimulai sejak pagi buta. Bagi yang terbiasa bangun pagi, maka datanglah ke Tsukiji Market sebelum pukul 06.00 pagi. Karena di antara jam ini lah terdapat ritual pemotongan ikan tuna ‘raksasa’ menjadi siap dikemas.

Baca Juga : MENIKMATI INDAHNYA PANTAI OKINAWA

Jepang merupakan negara pengkonsumsi ikan terbanyak di dunia terutama ikan jenis Salmon, maka hadirlah pasar Tsukiji ini untuk memenuhi permintaan pasar. Beberapa restoran juga akan kamu temukan di bagian dalam pasar, antrian kedai makanan biasanya begitu ramai, saking ramainya sebuah kedai bisa membagi dua gelombang antrian. Gelombang 1 mengantri di depan kedai dan gelombang 2 mengantri di sisi lainnya. Salmon dan Tuna adalah dua jenis ikan yang paling ramai dipesan, ada alasan tersendiri kenapa banyak orang yang berbondong bondong datang ke Tsukiji Market untuk menikmati Sashimi yakni karena ikan ikan tersebut masih sangat fresh, sehingga rasanya begitu enak. Harga sashimi salmon dan tuna (biasanya 1 piring isi 3 potong) terbilang cukup mahal yaitu JPY 1.800 (Rp 180.000).

artforia.com artforia.com

Rasa salmon baik yang berwarna merah pucat dan merah menyala hampir tidak ada bedanya dengan yang biasa kita makan namun tekstur tuna nya sangat lembut dan warnanya pun merah merekah merona. Jika kamu ingin berkunjung ke Tsukiji Market untuk menikmati sashimi freshnya, maka catatlah beberapa hal ini :

  • Tsukiji Market tutup pada hari Rabu (satu atau dua kali dalam sebulan), Minggu, Hari Besar Nasional dan Tahun Baru.
  • Yang ingin menikmati sarapan seafood segar dari Tsukiji Market maka datanglah setelah jam 9 pagi. Jika kesulitan memilih nama nama menu yang tersaji dalam bahasa Jepang, kamu bisa ngomong ke petugasnya “Omakase” yang berarti menunya terserah pembuat.
  • Jangan berjalan secara bergerombol ketika kamu datang ke sana bersama keluarga atau teman karena dapat mengganggu lajur kendaraan pengangkut ikan

Peta Tsukuji Market Google

artforia.com

 Tulis Artikel

Like it? Share with your friends!

Matsuo Taiki 松尾大輝
Kyary pamyu pamyu fans, Hard gamer, Blogger, And Love Art and Fashion especially about Japan. #StayPositive

0 Comments

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.