Dunia Hobi Jepang – Tokyo Game Show 2019 memang baru saja usai kemarin pada tanggal 15 September, salah satu acara game terbesar di Asia tersebut tentunya telah menghadirkan berbagai macam produk baru yang membuat heboh para gamers di dunia. Cukup banyak kehebohan yang datang dari acara tersebut, mulai dari franchise Square Enix yang menghadirkan trailer dan gameplay lebih dalam mengenai Final Fantasy VII Remake yang akan hadir pada awal 2020 mendatang.

Ajang Promosi Sejumlah Game Populer Dalam Tokyo Game Show 2019
image : stripes.com

“Final Fantasy VII Remake” TGS 2019 Trailer

Dari Pihak Bandai Namco juga turut menampilkan serial terbaru mereka yaitu Tales of Arise, dalam trailer terbarunya tersebut menghadirkan beberapa karakter yang telah ditampilkan di trailer sebelumnya namun memunculkan seorang karakter misterius pada akhir trailer yang cukup membuat para penggemarnya merasa penasaran, kemudian game bergenre RTS legendaris yaitu Brigandine juga turut menampilkan trailer gameplay terbarunya dalam sebua sesi tanya jawab di TGS 2019.

“Tales of Arise” TGS 2019 Trailer

“Brigandine : The Legend of Runersia” TGS 2019 Gameplay Trailer

Simak Juga : Usai Dengan Proyek Death Stranding, Hideo Kojima Tengah Bersiap Untuk Proyek Terbarunya Lagi !

Tidak ingin kalah heboh dengan publisher-publisher lainnya, pihak SEGA juga meluncurkan serial terbaru mereka untuk game sukses Yakuza terbarunya yang diberi judul Yakuza : Like a Dragon pada hari kedua acara TGS 2019 dimulai, Yakuza : Like a Dragon sendiri dikabarkan akan hadir untuk platform PlayStation 4 pada tanggal 16 Januari 2020 di Jepang dan setelahnya untuk bagian Amerika dan Eropa.

Ajang Promosi Sejumlah Game Populer Dalam Tokyo Game Show 2019
image : segabits.com

Terlepas dari trailer-trailer yang dihadirkan dari game-game serial terkenal, sebuah publisher Pikii dan developer Tamasoft nampaknya unjuk gigi dengan game terbaru mereka yang diberi nama Hinomaruko.

Ajang Promosi Sejumlah Game Populer Dalam Tokyo Game Show 2019
image : nintendoeverything.com

Hinomaruko merupakan sebuah game bergenre aksi yang menampilkan seorang gadis bertarung melawan robot-robot besar, untuk saat ini Hinomaruko sedang dalam masa pengembangan untuk platform PlayStation 4 dan Nintendo Switch, belum ada pengumuman resmi untuk tanggal perilisannya.

Source : Gematsu

 Tulis Artikel

Like it? Share with your friends!

Kira Nakayama 秋本健太
Currently working at Artforia.

0 Comments

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.