Kuliner Jepang – Jepang selain memiliki keindahan alamnya dan budaya yang unik dan anehnya, tidak di pungkiri wisata kuliner Jepang tidak kalah menariknya di bandingkan wisata lainnya, dengan keaneka-ragaman kuliner yang dimiliki oleh negeri Sakura ini, memiliki peminatnya masing-masing.

Seperti di artikel kuliner Jepang kali ini, Artforia akan memberikan beberapa macam, jenis mie yang populer di Jepang, berikut ini 4 Mie Jepang Terpopuler Di Dunia Dalam Wisata Kuliner Negeri Sakura.

Simak Juga : Penggemar Ramen Wajib Cicipi 5 Restoran Ramen Terbaik Di Jakarta Versi Artforia !

1. Ramen

4 Mie Jepang Terpopuler Di Dunia Dalam Wisata Kuliner Negeri Sakura
glebekitchen.com

Ramen (拉麺;ラーメン) yang merupakan masakan mie kuah asal Jepang yang aslinya berasal dari China, Orang Jepang menyebut mie ramen dengan sebutan Chuka Soba (中華そば soba dari Tiongkok) atau shina soba (支那そば), dikarenakan soba atau O-soba dalam bahasa Jepang sehari-hari memiliki arti Mie.

Ramen sendiri memiliki ciri khas tersendiri, mie rebusan yang dibuat oleh tangan atau buatan mesin diceburkan kedalam sebuah mangkuk berisi kuah yang dibuat dari berbagai jenis kaldu, pada umumya chasiu, menma, dan tambahan irisan daun bawang diatas mie sebagai penyedap.

Ramen memiliki warna kuning karena dibuat dari terigu dengan kadar gluten tinggi ditambah air dan bahan kimia tambahan seperti potasium karbonat, natrium karbonat dan kadang-kadang asam fosfat.

Ramen juga memiliki banyak jenis disetiap daerah masing-masing seperti di bawah ini

Hokkaido
  • Kushiro ramen (Kushiro) – Rasa kuah tidak begitu tajam, mi kecil dan halus-halus.
  • Kitami ramen (Kitami) –Kuah rasa kecap asin yang mengandung kaldu bawang bombay.
  • Asahikawa ramen (Asahikawa) – Mi berbentuk keriting.
  • Sapporo ramen (Sapporo) – Salah satu dari 3 jenis ramen yang populer di Jepang. Kuah adalah rasa miso.
  • Hakodate ramen (Hakodate) – Kuah rasa shio khas Hakodate. Sejumlah penjual ramen di kota Hakodate memakai bubuk keju sebagai penyedap.
Daerah Aomori
  • Tsugaru ramen (Hirosaki) – Kuah rasa kecap asin dari kaldu ikan (niboshi) dan tulang ayam.
  • Sendai ramen (Sendai) – Kuah memakai miso khas kota Sendai.
  • Sakata ramen (Sakata) – Kuah rasa kecap asin dengan mi buatan tangan.
  • Yonezawa ramen (kota Yanezawa) – Kuah rasa kecap asin.
  • Shirakawa ramen (Shirakawa) – Kuah dengan rasa kecap asin yang lebih kuat dibandingkan kitakata ramen atau yonezawa ramen. Sebagian besar penjual mi menggunakan mi buatan tangan.
  • Kitakata ramen (Kitakata) – Salah satu dari 3 jenis ramen yang disukai orang Jepang. Kuah dibuat dengan air dari bawah tanah.
Daerah Kanto
  • Tokyo ramen (Tokyo) – Bahan dasar kuah tokyo ramen adalah kaldu katsuobushi ditambah saus kecap asin yang menjadi resep rahasia masing-masing penjual ramen. Di atas mi ditambahkan chasiu, bayam, telur rebus, menma, dan irisan daun bawang. Masakan mi yang sejenis seperti ogikubo ramen dan ebisu ramen masih tergolong ke dalam tokyo ramen.
  • Sanmamen(生馬麺)(Yokohama) – Mi rebus berkuah ala Cina ditambah tumis sayuran dan tauge di atasnya. Jenis mi seperti ini mulai dikenal seusai Perang Dunia II. Kuah bisa berupa rasa shio atau rasa shoyu. Lauk berupa chasiu, daun bawang, sayur bayam, dan beberapa lembar nori.
  • Abura soba (kota Musashino) – Ciri khas mi ini adalah kuah yang berminyak-minyak.
  • Tonkotsu shoyu ramen (Tokyo) – Kuah kental rasa tonkotsu (tulang babi) dan rasa kecap asin yang banyak dijual penjual mi di Tokyo.
  • Hachioji ramen (Hachioji) – Ramen dengan kuah kecap asin yang agak kental.
  • Takeoka Ramen (Futtsu, Chiba) – Kuah rasa kecap asin dengan irisan bawang bombay.
  • Sano ramen (Sano) – Kuah rasa kecap asin dari kaldu tulang ayam dengan banyak tambahan bumbu.
  • Fujioka ramen (Fujioka) – Mi buatan tangan dengan kuah berbumbu tajam rasa kecap asin dari kaldu tulang ayam.
  • Stamina ramen (Mito dan beberapa tempat lain) – Mi kuah rasa kecap asin dengan tambahan tumis sayuran.
  • Stamina ramen Prefektur Saitama – Kuah rasa kecap asin dengan doubanjiang.
Daerah Shinetsu (Niigata) dan sekitarnya
  • Tsubamesanjo ramen (kota Tsubame dan kota Sanjo) – Ramen yang diberi irisan bawang bombay di atasnya.
  • Niigata ramen (kota Niigata) – Kuah rasa kecap asin yang tidak tajam dengan tambahan minyak ayam supaya kuah tidak cepat menjadi dingin.
  • Nagaoka ramen (kota Nagaoka) – Kuah kental dengan penyedap berupa jahe segar.
  • Toyama “black” (kota Toyama) – Kuah kental rasa kecap asin yang hampir berwarna hitam sehingga sering disebut crack dari Toyama. Kuah rasa asin dan sebagai penyedap diberi lada hitam.
Daerah Tokai
  • Takayama ramen (Takayama) – Sering disebut hida ramen dengan kuah katsuobushi rasa kecap asin. Penduduk setempat menyebutnya sebagai chuka soba.
  • Taiwan ramen (kota Nagoya) – Mi dengan kuah rasa kecap asin dari kaldu ayam. Masakan mi ini pertama kali diperkenalkan oleh sebuah restoran Taiwan. Di atas mi ditambahkan tumis sayuran dengan daging, cabai, dan bawang putih.
  • Betokon ramen (kota Ichinomiya) – Kuah dengan bawang putih yang banyak. Ramen jenis ini diperkirakan tercipta pada masa Perang Vietnam, namun betokon juga diperkirakan sebagai singkatan dari vietkong.
Daerah Kinki
  • Ramen kyoto (Kyoto) – Ramen kyoto memiliki tiga jenis kuah: rasa kecap asin yang kental, kuah berminyak-minyak, dan kuah sangat kental yang berminyak. Di atas mi diberi penyedap berupa tauge, chasiu, dan menma.
  • Kobe ramen (Kobe) – Jika orang memesan chasiu ramen di ramen di Kobe, maka penjual akan memberikan ramen dengan berlembar-lembar chasiu di atasnya. Di atas meja sering dihidangkan kimchi sayur kucai dan asinan lobak.
  • Tenri ramen (Tenri) – Kuah rasa kecap asin dengan bumbu doubanjiang dan bawang putih. Di atas mi ditambahkan tumis sawi putih dan kucai.
  • Wakayama ramen (kota Wakayama) – Kuah kental rasa tonkotsu dengan saus kecap asin. Di atas mi ditambahkan kamaboko. Penjual mi banyak menggunakan kecap asin karena kota Wakayama adalah pusat industri kecap asin.
  • Banshu ramen (kota Nishiwaki) – Kuah rasa kecap asin.
Daerah Chugoku dan Shikoku
  • Sanuki ramen (asal kota Mitoyo) – Daerah ini terkenal dengan produksi udon buatan tangan, sehingga penjual ramen juga menggunakan mi buatan sendiri. Kuah dengan rasa tidak tajam merupakan perpaduan antara rasa kuah udon dan kuah ramen.
  • Okayama ramen (asal kota Okayama) – Di kota Okayama terdapat banyak sekali penjual ramen yang menjual ramen yang dibuat dengan resep khas, namun umumnya menggunakan kuah kecap asin.
  • Fukuyama ramen (kota Fukuyama) – Kuah fukuyama ramen hampir sama dengan onomichi ramen tetapi dengan rasa tidak terlalu tajam.
  • Onomichi ramen (kota Onomichi) – Kuah hampir bening rasa kecap asin dari kaldu makanan laut atau tulang ayam.
  • Hiroshima ramen (kota Hiroshima) – Kuah kecap asin dengan tambahan tauge diatasnya.
  • Tokushima Ramen (kota Tokushima) – Kuah kecap asin yang sedikit asin-pedas mirip sukiyaki ala Kansai. Penduduk setempat sering makan nasi dengan lauk ramen.
  • Nabeyaki ramen (kota Susaki) – Kuah rasa kecap asin yang dihidangkan dalam panci enamel. Di atas mi ditambahkan daging ayam, daun bawang, chikuwa dan telur mentah. Mi ini dimakan bersama asinan lobak. Ramen sering dimakan penduduk setempat bersama-sama dengan nasi.
Daerah Kyushu
  • Hakata ramen (Fukuoka) – Hakata ramen adalah ramen dengan kuah rasa tonkotsu. Di kota ini dikenal sistem tambah mi di dalam kuah dan mangkuk yang sama. Hal ini disebabkan mi untuk hakata ramen mudah menjadi melar di dalam kuah.
  • Nagahama ramen (Fukuoka) – Pada dasarnya hampir sama dengan hakata ramen, namun dengan rasa kuah yang sedikit kurang tajam.
  • Kurume ramen (kota Kurume) – Kuah rasa tonkotsu dengan penyedap berupa parutan bawang putih, wijen, dan jahe segar.
  • Kumamoto ramen (kota Kumamoto) – Kuah rasa tonkotsu dengan campuran kaldu tulang ayam. Kumamoto ramen sejenis dengan kurume ramen.
  • Miyazaki ramen (kota Miyazaki) – Ramen Kuah rasa tonkotsu dengan bumbu garam dan kecap asin. Mi ini dimakan bersama asinan lobak. Penyedap berupa campuran kecap asin dan bawang putih.
  • Kagoshima ramen (kota Kagoshima) – Kuah mempunyai rasa khas dari campuran kaldu tulang babi, kaldu tulang ayam, dan sayuran. Mi terlihat agak putih. Sebagai penyedap ditambahkan irisan daun bawang dalam jumlah banyak.

2. Udon

4 Mie Jepang Terpopuler Di Dunia Dalam Wisata Kuliner Negeri Sakura 2
thespruceeats.com

Udon (うどん,饂飩) yang merupakan salah satu jenis mie yang sangat terkenal di negeri Sakura Jepang sejak dahulu kaal, mie yang terbuat dari bahan dasar tepung terigu dengan ciri khas berbentuk tebal serta agak lebar.

Di jaman kuno, udon sering kali di lafalkan sebagai “Undon” awalnya makanan khas Jepang ini dikenal sebagai makanan asal Tiongkok, sampai sekarang (wonton) dialek Wu ditulis sebagai 餛飩 dan dibaca sebagai undon.

Menurut penduduk setempat udon identik dengan Jepang bagian barat, sedangkan untuk bagian timur identik dengan mie soba, walaupun pembagian tersebut kurang tepat, karena banyak wilayah timur Jepang mengenal soba dan udon.

Udon sendiri sama seperti mie populer Jepang lainnya memiliki berbagai jenis-jenis udon.

Berdasarkan bentuk
  1. Udon tebal (futo udon)
  2. Udon tipis (hoso udon)
  3. Udon kecil-kecil (himokawa udon)
Berdasarkan cara pembuatan
  • Teuchi (udon buatan tangan) – Adonan udon digilas tipis dan dipotong memakai pisau secara manual. Disebut juga Teuchi Udon, dan banyak ditawarkan rumah makan udon kelas menengah hingga kelas atas.
  • Kikaiuchi (udon buatan mesin) – Dibuat di pabrik dengan mesin otomatis sehingga harganya murah. Sebagian besar udon yang dijual di Jepang merupakan produksi pabrik.
  • Tenobe (udon yang dilebarkan dengan tangan) – Udon jenis ini termasuk langka, dibuat dengan cara menarik-narik adonan dan melipatnya berkali-kali dengan menggunakan dua batang kayu atau sumpit panjang. Cara ini mirip dengan teknik pembuatan somen atau mi tradisional Tiongkok.

Untuk cara menyantapnya juga berbeda-beda seperti di bawah ini :

  1. Yakiudon – Sebagai pengganti mi, udon dimasak seperti Yakisoba. Cara masak udon seperti ini baru dikenal sejak tahun 1970-an.
  2. Age udon – Udon segar dipotong-potong sama panjang dan digoreng seperti french fries. Dimakan sebagai makanan ringan dengan taburan garam sewaktu minum bir.

Dan uniknya Udon dibedakan juga dari berdasarkan lauknya.

  • Su-udon (Kakeudon) – Udon setelah direbus diberi kuah dan dimakan tanpa lauk selain irisan daun bawang. Su-udon merupakan cara menikmati udon yang paling sederhana. Warna kuah Su-udon berbeda antara versi Kansai dan Kanto.
  • Kayaku udon – Kayaku udon adalah udon dengan berbagai macam lauk yang diletakkan di atasnya. Di daerah Kansai, “kayaku” berarti lauk tetapi istilah ini mungkin tidak dimengerti orang di daerah Kanto yang menyebut lauk sebagai “tanemono”. Di beberapa tempat di Jepang bagian barat, udon jenis ini dikenal sebagai “Okame udon,” dengan lauk seperti naruto (irisan bakso ikan dengan sedikit warna merah jambu), spinacia dan daging ayam.
  • Kitsune udon – Aburage yang dimasak manis dengan kecap asin dan gula diletakkan di atas udon kuah. Kitsune udon merupakan makanan populer di daerah Kansai. Di beberapa daerah, udon kuah dengan aburage dikenal juga sebagai Tanuki udon.
  • Tsukimi udon – Udon diletakkan di dalam mangkuk, di atasnya diletakkan telur mentah dan disirim dengan kuah dashi yang panas. Dalam bahasa Jepang, “tsukimi” berarti “melihat bulan”, putih telur yang terkena kuah panas terlihat seperti awan dan kuning telur pada udon terlihat bulat seperti bulan.
  • Tempura udon – Udon kuah yang di atasnya diberi tempura (udang atau cumi-cumi) dan kakiage.
  • Tanuki udon dan Haikara udon – Di daerah Kanto, udon kuah dengan taburan tenkasu disebut Tanuki udon. Di daerah Kansai, hidangan yang sama disebut Haikara udon, sedangkan di Kyoto, Tanuki udon berarti udon kuah yang diatasnya diberi irisan aburage.
  • Kare udon – Kuah dibuat dari dashi ditambah bubuk kare dan sedikit dikentalkan dengan tambahan tepung. Daging yang digunakan adalah daging sapi.Kare udon baru dikenal pada zaman Meiji, mulanya dianggap orang sebagai makanan luar biasa aneh. Tapi sekarang hampir semua penjual udon di Jepang menyediakan kare udon.

    Kare udon sering tidak disukai orang karena mengotori baju sewaktu dimakan. Udon yang licin sulit diangkat dengan sumpit dan udon yang jatuh mencipratkan kuah kare ke baju. Celemek sering disediakan rumah makan udon untuk tamu yang takut bajunya kotor akibat makan kare udon.

  • Niku udon – Udon kuah dengan lauk daging sapi yang dimasak dengan kecap asin. Di daerah Kanto, daging yang dipakai adalah daging babi.
  • Chikara udon – Chikara udon berarti “udon tenaga,” berupa udon kuah dengan tambahan mochi di atasnya.
  • Shippoku udon – Udon kuah khas Kyoto dengan jamur shiitake yang sudah dimasak dengan kecap asin, kamaboko, dan fu.
  • Ankake udon – Udon dengan kuah yang dikentalkan dengan tepung. Udon jenis ini sering dijumpai di Kyoto dan dimakan bersama penyedap irisan daun bawang dan parutan jahe.

3. Soba

4 Mie Jepang Terpopuler Di Dunia Dalam Wisata Kuliner Negeri Sakura 3
tarasmulticulturaltable.com

Soba (蕎麦 atau そば) merupakan salah satu kuliner khas Jepang berbentuk mie yang terbuat dari bahan dasar tepung gandum kuda, dalam bahasa Jepang, tumubhan serealia gandum kuda disebut “Soba”, selain itu istilah dari “soba” adalah mi telur asal Tiongkok yang dimasak menjadi yakisoba atau ramen.

Soba sering kali disantap ketika datang malam tahun baru, sesuai dengan budaya dan tradisi masyarakat Jepang, Soba yang disantap ketika malam tahun baru disebut dengan toshikoshi-soba ( soba melewatkan tahun) ada juga tradisi makan soba ketika pindah rumah, soba yang dimakan untuk merayakan tempat tinggal baru yang disebut dengan hokkoshi-soba (soba pindahan).

Untuk cara pembuatan mie Soba ini digiling dengan tangan menggunakan penggilingan dari batu bundar yang dapat di putar. Pembuatan soba dengan cara tradisional memerlukan banyak latihan dan pengalaman, maka dari itu hanya beberapa orang saja yang sudah ahli dapat membuat soba dengan kualitas baik dan lezat.

Cara memakan mie soba hampir sama dengan mie Jepang lainnya, setelah direbus, soba dicuci dengan air dan didinginkan lebih dahulu sebelum dihidangkan. Soba akan dicelup kedalam kuah yang bernama tsuyu. Soba dingin akan disajikan seperti Morisoba atau Zarusoba, sealin itu kamu juga bisa menyantapnya panas-panas sebagai soba kuah yang disebut dengan Kakesoba (susoba)

Cara penyajian Soba juga di bagi menjadi dua, seperti di bawah ini.

Penyajian dingin
  • Morisoba (盛り蕎麦) – Soba dingin yang dihidangkan di atas piring dari anyaman bambu, sebelum dimakan dicelup dulu di dalam saus.
  • Zarusoba (ざる蕎麦) – Cara penyajian mirip Morisoba tetapi kadang-kadang ditaburi nori yang dipotong kecil-kecil.
  • Tentsuke-soba (天付け蕎麦) – Soba dingin yang dihidangkan bersama tempura di piring terpisah.
  • Kamo-seiro (鴨せいろ) – Morisoba yang dihidangkan bersama saus berisi potongan daging bebek.
Penyajian hangat
  • Sansai soba dengan berbagai sayuran – Soba rebus disajikan di dalam mangkuk setelah diberi kuah panas.
  • Kakesoba (Susoba) – Soba kuah di dalam mangkuk besar (donburi). Daun bawang, bubuk cabai (hichimi-tōgarashi), atau potongan kecil kulit jeruk sering ditambahkan sebagai penyedap.
  • Tsukesoba – Setelah direbus, soba disajikan di atas tampah kecil (zaru). Soba dimakan setelah dicelup ke dalam kuah hangat yang disebut nuki, dan sering disertai lauk daging bebek.
  • Kitsune-soba – Soba kuah dengan lauk aburage yang dimasak dengan gula.
  • Tanuki-soba – Soba kuah yang di atasnya diberi taburan tenkasu. Kata “tanuki” dalam tanuki-soba bukan berarti anjing rakun (Tanuki), tetapi konon berasal dari kata “tane-nuki” (tanpa lauk). Tanuki-soba hanya dikenal di daerah Kanto, sedangkan makanan yang sama di daerah Kansai disebut haikara-soba (high-color soba).
  • Tempura soba – Soba kuah dengan tambahan tempura di atasnya. Di sejak pertengahan zaman Edo sudah dikenal soba kuah dengan tempura udang yang besar dan kakiage bercampur daging kerang.
  • Tsukimi soba Soba kuah dengan tambahan telur mentah, disebut “tsukimi” (bulan purnama) karena merah telur terlihat seperti bulan purnama.
  • Tororo soba (Yamakake soba) – Soba kuah dengan tambahan campuran putih telur dan parutan umbi yamaimo. Di atasnya sering ditambahkan kuning telur mentah sebagai hiasan.
  • Kare namban – Soba kuah kari dengan kuah yang dibuat dari dashi yang ditambah bubuk kari dan dikentalkan dengan tepung.
  • Tori namban – Soba kuah dengan lauk daging ayam dan daun bawang.
  • Kamo namban – Soba kuah dengan lauk daging bebek.
  • Niku soba – Soba kuah dengan lauk daging sapi atau daging babi.
  • Nameko soba – Soba dengan kuah berisi jamur Nameko (Pholiota nameko) atau berbagai jenis jamur lain.
  • Sansai soba – Soba kuah berisi sayur-sayuran liar dari gunung.
  • Okame-soba – Soba kuah dimeriahkan berbagai macam lauk yang disusun meriah seperti Okame (perempuan dengan rias wajah komikal).
  • Hanamaki-soba – Soba kuah dengan nori di atasnya.

4. Somen

4 Mie Jepang Terpopuler Di Dunia Dalam Wisata Kuliner Negeri Sakura 4
welovejapanesefood.com

Somen (素麺 そうめん) merupakan mie Jepang yang memiliki cita rasa halus dan tipis, dan selalu di jual dalam bentuk kering, Somen yang terbuat dari bahan dasar tepung terigu dicampur dengan air, garam dapur, dan minyak goreng, Somen biasanya dihidangkan sebagai makanan penyejuk ketika datang musim panas.

Somen dibedakan dua jenis berdasarkan bagaimana cara pembuatannya, Somen buatan tangan dan somen buatan mesin. menurut sejarah yang diketahui masyarakat setempat asal usul Somen adalah salah satu jenis kue dari Dinasti Tang yang mulai dikenal sejak zaman Nara, kue yang ditulis dalam aksara hanzi 索餅, dan dibaca orang Jepang sebagai sakubei.

Kue yang sama juga dikenal sebagai muginawa (麦縄 tambang terigu) karena bentuknya seperti tambang yang dipilin

Cara menghidangakan Somen terbagi menjadi beberapa variasi hidangan somen seperti di bawah ini :

  • Sōmen kuah (nyūmen)

Setelah direbus, sōmen tidak didinginkan, melainkan langsung disajikan panas-panas, atau dimasak bersama bahan-bahan lain seperti halnya mi rebus, misoa, atau udon. Di beberapa daerah di Jepang, sōmen kuah merupakan hidangan musim dingin. Istilah “nyūmen” kemungkinkan berasal dari kata “nimen” (煮麺 mi rebus).

Sōmen goreng (sōmin tashā atau sōmin chanpurū) asal Okinawa

Setelah direbus setengah empuk, sōmen dimasak seperti halnya mi goreng atau yakiudon.

  • Sōmen mengalir (nagashi sōmen)

Nagashi sōmen merupakan hidangan musim panas. Setelah direbus dan didinginkan, sōmen dihidangkan dengan cara dihanyutkan bersama aliran air. Batang bambu dibelah dua dan disambung-sambung seperti saluran air. Pangkal batang bambu diletakkan di tempat yang lebih tinggi agar air bisa mengalir. Orang yang ingin memakannya bersiap-siap di sisi aliran air dengan membawa sumpit. Sōmen yang sedang hanyut ditangkap dengan sumpit, dan dicelup ke dalam mangkuk kecil berisi saus encer sebelum dimakan.

 

 Tulis Artikel

Like it? Share with your friends!

Matsuo Taiki 松尾大輝
Kyary pamyu pamyu fans, Hard gamer, Blogger, And Love Art and Fashion especially about Japan. #StayPositive

0 Comments

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.